SEKELAP WATERFALL, KEINDAHAN ALAM BONDOWOSO YANG HARUS KAMU TAKLUKKAN
Wah akhirnya gus bolang bisa juga Mblusukan setelah berhari hari banyak kesibukan di Pesantren Gus bolang. Bisa dibilang mirip pak presiden pak Jokowi yang suka Blusukan blusukan tapi bedanya kalau Gus bolang , Blusukannya mencari keindahan alam yang tidak banyak traveler yang mengetahuinya yaa bisa dibilang Indiana Njonesnya ( sory bro sekarang nggak jomlo lagi ) dari Bondowoso.
Langsung Aja kali ini gus bolang akan memberikan inspirasi bagi kamu pecinta keindahan alam kali ini petualangan gus bolang bersama kru Gusbolang.com akan mengunjungi ,eh akan mencari keberadaan air terjun Sekelap , oke ....DORAAAA petanya .... peta peta peta ,,,hus lanjut guys , namanya aja Sekelap kalau bahasa Indonesianya Sikelap artinya Petir jadi lokasi yang akan kita kunjungi adalah air terjun petir, sebenarnya Infonya sudah lama ada di meja redaksi gus bolang, tapi waktu itu kita sempat jelajahi sama bang ocid si jomlo yang suka menabung itu, eh kita malah kesasar ke air terjun polo agung tapi pas ada salah satu akun Instagram yang post air terjun sekelap kita yakin masih ada air terjun yang harus kita taklukkan, eh kok dinamai air terjun sekelap ?, cerita dari warga sekitar konon dulunya di daerah ini pernah disambar petir jadinya daerah ini disebut denga sekelap.
Lokasinya bisa dibilang ditengah tengah kebun kopi milik warga, tapi menurut gus bolang inimah bukan sekedar kebun kopi bisa dibilang belantara kale karena sejenis kayu kayu yang berukuran besar masih bisa kamu lihat disepanjang perjalanan. Ini bener mirip ninja hatori masih inget kalian " menyusuri sungai lewat dilembah sungai mengalir indah ....." bener !. untuk mengujungi air terjun sekelap pertama yang harus kamu butuhkan adalah kesiapan fisikmu karena medan yang akan kita lewati bisa dibilang dikit berat, kamu harus menyusuri sungai dari awal sampai ketemu air terjun ya sungai serius guys, medannya bisa dibilang dikit berat kita harus menembus kebun kopi, masih belum ada akses ke lokasi intinya telusuri saja sungai sampai nanti kamu akan menemukan air terjunnya.
Ini jalurnya brow |
Perjalanan berjalan kaki mungkin memakan waktu sekitar 1 jam saja untuk menyusuri sungai melewati kebun kopi milik warga, sesekali terkadang kita akan berjumpa dengan burung burung, kadal dan kupu kupu berwarna kuning yang biasanya mereka hidup berkoloni. Namun meskipun perjalanannya dibilang sedikit berat tapi kamu akan terbayar dengan keindahan air terjun sekelap air terjunnya bisa dibilang sekitar kurang lebih 30 meter menurut gus bolang dan debit airnya juga lumayan gede kamu bisa mandi sepuasnya guys dan yang paling Special air terjun yang satu ini bisa dibilang sangat alami masih dikelola secara maksimal, pokoknya ibarat menemukan mutiara di tengah tengah samudra deh sumpah keren abis.
Lokasi Sekelap
Lokasi air terjun sekelap berada di daerah Desa Sukosawah, Kecamatan Sumber wringin, Kabupaten Bondowoso tapi untuk mengunjunginya ada dua jalur yang bisa kamu tempuh. Jalur pertama via Kluncing ( pertigaan sebelum Stasiun TVRI Sumber wringin ) dari kluncing kamu tanya saja jalan menuju ke Daerah Sukosawah ( mesyarakat menyebutnya Kosabeh ) jalannya sudah beraspal, setelah sampai di jembatan yang menghubungkan sukosawah dan Kluncing dari nantik ambil jalan setapak dekat tiang listrik jalan itu menghubungkan daerah Sukosawah dan air terjun polo agung, jalannya lumayan extreme, terus saja telusuri jalan sampai nanti kamu bertemu jembatan dari kayu dan sungai dari sana awal petualangan kamu, alternatif Jalan ke 2 bisa kamu tempuh dari air terjun Polo agung yang lokasinya berada di Sukorejo, Kecamatan Sumber wringi masalah jalan menurut gus bolang masih kalah enak via Sukosawah dan kluncing, lokasinya tak jauh dari air terjun polo agung untuk sampai ke jembatan kayu, dari sana baru diteruskan menyusuri aliran sungai.
Jalan setapak di atas jembatan sukosawah |
Ini jembatan kayu yang gus bolang maksud |
Sekedar saran saja, untuk mengunjungi air terjun sekelap karena masih belum ada fasilitas wisata yang menunjang untuk masalah penitipan kendaraan kamu bisa titipkan di perumahan warga baik via Sukosawah atau via Air terjun polo agung tapi jika jarak tempuh sangat jauh, kemaren sudah di coba sepeda kami hanya di perkirkan di semak semak dekat kebun warga tapi jangan lupa harus di kunci ganda ya guys. Selain itu jangan lupa bawa camilan atau makanan karena sepanjang jalan kamu hanya akan menemukan pohon kopi masak mau makan kopi mentah, emang elu luak hehehe, janga lupa juga jaga kebersihan lingkungan ya.
Bagaimana minat .....?
ayo ke Bondowoso dan taklukkan keindahan alamnya !.
11 Responses to "SEKELAP WATERFALL, KEINDAHAN ALAM BONDOWOSO YANG HARUS KAMU TAKLUKKAN"
Keren air terjunnya
Masih alami pula.
iya mas rudi ,,,... air terjunnya ada di tengah tengah hutan masih sangat alami
Wah.. referensi bagus nih. menambah wawasan destinasi bondowoso hehe. Saya juga suka destinasi alam kayak gitu. Mantab air terjunnya.
Kerennnnnnn braderr....
Weeh ini mah tempatnya mantep dan keren ya
Wowwww,kapan ya kesana...
iya kang semoga dapat membantu dan menjadi referensi kalau mau ke Bondowoso kang
heheheh inggih mas bro kerennn
heheheheh iya mbak liswanti ... ini karunia tuhan
Minggu dateng budallll
matap kontennya mas dan juga air terjunnya bagus bener jadi pengan deh berkungjung ke sana. Thanks informasinya
HarisMeon
Post a Comment