-->

GOA ARAK ARAK LITLE JURASSIC PARKNYA BONDOWOSO

Pemandangan arak arak merupakan salah satu wisata yang berada di Kabupaten Bondowoso. Wisata alam yang berupa pemandangan alam yang indah dan lembah lembah subur dengan air terjun yang mengalir dari ketinggian merupakan salah satu ciri khas pemandangan wisata arak arak, selain itu jika kamu mengujunginya pada malam hari kamu akan dimanjakan dengan pemandangan taburan lampu lampu kota yang bagaikan hamparan mutiara yang indah.



Bicara wisata arak arak tentunya kamu tak akan asing mendengar wisata yang satu ini, selain mudah di akses maklum saja tempatnya beradi di pinggir jalan raya yang menghubungkan kabupaten Bondowoso dengan situbondo. Gampangnya kawasan wisata arak arak beradi di pinggir jalan tepatnya di kecamatan wringin, jika kamu naik angkutan umum dari besuki ke Bondowoso kamu bisa minta turun kepada abang sopir di wisata pemandangan arak arak.

Hewan yang saya jepret di area arak arak


Tapi ada satu yang spesial dari wisata yang satu ini. Tak hanya pemandangan alamnya yang indah dengam hamparan lampu kota yang indah pada malam hari, wisata pemandangan arak arak juga menyimpan salah satu harta karun yang mungkin banyak wisatawan belum mengetahui yaitu " Goa Arak - arak " salah satu pemandangan alam yang banyak tidak diketahui tentang arak arak.

Lokasinya pas di pintu gerbang Selamat datang di Bondowoso yang lokasi sebelum masuk pemandangan arak arak. jika kamu ingin melihat view dari atas tebing cadas kamu cukup melalui pintu gerbang Bondowoso, tanyalah kepada warga tentang keberadaan lokasi goa arak - arak, namun jika kamu ingin menuruninya saran Gus Bolang carilah guide warga di sekitar goa arak - arak.



Ada keistimewaan tentang Goa arak - arak goanya memang tak begitu dalam tapi goa arak arak ukurannya cukup besar. Jika sepintas kamu amati bebatuan di goa arak arak berwarna orange, dan jika kamu nikmati pemandanga goa arak arak dari atas tebing sepintas mirip dengan pemandangan pemandangan yang biasa kamu lihat di film jurrasic park, tapi tenang saja disini tak ada satu ekorpun dinosaurus.

Berlangganan update artikel terbaru via email:

0 Response to "GOA ARAK ARAK LITLE JURASSIC PARKNYA BONDOWOSO"

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel