-->

MENIKMATI SUNSET DI PANTAI FIRDAUS (BANONGAN )

ini cerita saya 9 Maret 2016 salah satu moment berharga bagi masyarakat Indonesia karena saat itu di negara gus bolang lagi terjadi gerhana matahari total meski saya ada di jawa paling tidak saya bangga dengan peristiwa itu dan kebetulan waktu itu juga hari libur nyepi, dari pada ada di rumah bengong cuma main COC mending saya kelayapan dengan duet Mbolang saya kang dedy dores. destinasi saya waktu itu jatuh di kota tetangga Situbondo rencana awal, Tour religi di Sukorejo, Adventure Baluran lewat sisi barat. Namun sayang rencana kita list perjalanan kita tak sesuai dengan apa yang saya harapkan Adventure baluran terpaksa kami Cancel karena waktu itu kawasan TN.Baluran sedang turun hujan dan yang benar saja saya tak bisa menikmati keindahan pantainya dari sisi barat " Kecewa" pasti Iya, akhirnya haluan kita berubah arah kita kembali ke area Asembagus karena informasi dari sahabat saya disana ada air terjun sitancak setelah saya telusuri info yang saya dapatkan " jarak ke air terjun membutuhkan jarak tempuh sekitar 2 jam" Whattttt  Bukan guyon ini ? saya harus membatalkan ke si tancak bukan masalah medan yang berat tapi efisien waktu yang harus saya perhatikan.
Banongan bin pantai firdaus

untuk mengobati kekecewaan saya sahabat saya menyarankan untuk berkunjung ke pantai firdaus ( Banongan ) ujarnya mumpung saya masih berada di Asembagus, saya terima saja saran sahabat saya itung - itung mengobati kekecewaan saya yang tak bisa menikmati keindahan TN Baluran. Situbondo memang berada di jalur Pantura dan mempunyai garis pantai yang masih belum banyak di explor dan di publikasikan, pikir saya mungkin hanya Pasir Putih saja yang menjadi wisata andalannya dengan spot Underwaternya yang bagus, namun nyatanya tidak masih ada pantai pantai indah lainnya, So .....Situbondo wajib kamu tulis di list kunjungan travelmu.



Bersama sahabat saya dari komunitas Backpacker Situbondo waktu itu yang mengantar saya ke pantai banongan yang katanya terkenal dengan pantai firdaus. pertama perjalana saya disambut dengan pohon kelapa yang berjejer membuat saya serasa ada di Hawaiii ( meskipun saya sering ke hawai via mbah google hheheheh ) ini benar benar indah jajaran pohon kelapa yang rapi dan menjulang tinggi sepanjang jalan membuat suasana waktu itu sangat berbeda " Saya ada di pantai hawaii atau Indonesia" setelah kelapa yang berbaris menyambut saya kemudian cemara udang yang banyak ditanam di tepi pantai sungguh " It is Beutifull" 
bagaimana gus pantainya bagus ?
sumpah saya tak bisa berkata apa apa......

ikan bakar Rp 7000

pantainya yang landai, cemara udang yang konon hanya ada di Indonesia , pohon kelapa yang selalu membuat saya menelan ludah untuk menikmatinya, masyarakat yang hulu lalang bermain di pantai dengan ombak yang tenang, Pemuda yang bermain bola voly pantai ( Ada ceweknya cantik -cantik lohhh ), warga setempat yang memancing ikan cumi dari pinggir pantai , Semuanya hanya ada di pantai Banongan"
teman saya mengajak saya menjelajah ke sisi barat pantai banongan yang katanya dekat dengan pelabuhan jangkar yang melayani rute Situbondo - Madura. pantai dengan pasir yang putih ditemani pohon kelapa seakan menjadi magnet bagi penduduk sekitar untuk menenangkan fikiran sambil menikmati matahari terbenam bersama keluarga, dan yang paling saya suka di sana saya bisa belanja kuliner khas pantai apa lagi kalau bukan ikan bakar, satu ekor tuna ukuran lengan orang dewasa yang sudah di bakar dibandrol dengan harga Rp.7000 murah banget bukan itung itung sebagai pengganjal perut kita waktu itu.
balap jukung

Lokasi Pantai Banongan ( Firdaus ) masih masuk kawasan Asembagus untuk mencapai kawasan wisata pantai banongan kamu bisa melawati pelabuhan jangkar tanya saja kepada warga dimana  jalan menuju ke pantai banongan atau kamu bisa melewati pertigaan gang di depan Pabrik gula Asembagus hanya butuh waktu sekitar 30 menit dari jalan raya untuk menuju ke pantai banongan. Ohhh yaaa jika kamu traveler yang menggunakan jasa angkutan umum dari terminal Situbondo kamu turun saja di PG Asembagus minta antar saja kepada ojek disana untuk menuju ke pantai Banongan silahkan di nego berapa harga yang layak untuk mengantarkanmu ke panta yang katanya surga di Asembagus ini.

bukan lagi buang -buang ternyata bliau lagi mancing

Selain pantai yang indah dengan pepohonan yang eksotis disana juga ada satu keunikan kalau kamu datang pas nelayan pulang dari menangkap ikan kamu akan disuguhkan pemandangan balap jukung.Jukung atau kapal nelayan ketika pulang mencari ikan mereka setelah sampai di tepi pantai banong meraka akan adu balap sayangnya disini gak ada Pak Polisi yang suka nilang kala ada pasti pak Polisinya kaya karena hampir setiap hari mereka kebut kebutan di pantai banong ....bayangin saja kalau ada pak polisi  heheheheheeh Just kidding Lho peace peace yaa, semua ini bisa kamu temukan di Banongan pantas saja pantai ini berjuluk pantai Firdaus.

agaimana kawan .....masih betah di rumah ?
let's Explor Indonesia.

Berlangganan update artikel terbaru via email:

0 Response to "MENIKMATI SUNSET DI PANTAI FIRDAUS (BANONGAN )"

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel